Kapok Sahli Pangdam Brawijaya Tinjau Kampung Pandu

    Kapok Sahli Pangdam Brawijaya Tinjau Kampung Pandu

    Lamongan, - Kapok Sahli Pangdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Ramli meninjau perkembangan Kampung Pandu yang digagas oleh pihak Kodim 0812/Lamongan.

     

    Kampung Pandu yang berlokasi di Jotosanur, Kecamatan Tikung, Kabupaten Lamongan itu digagas guna mengoptimalkan ketahanan pangan Nasional.

     

    “Ketahanan pangan ini harus bisa dioptimalkan guna mendukung stabilitas harga pangan, mencegah terjadinya kelaparan serta menjamin ketersediaan pangan yang cukup bagi masyarakat, ” kata Kapok Sahli, Brigjen TNI Ramli. Selasa (23/07/2024).

     

    Sementara itu, Dandim 0812/Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan menambahkan, terdapat berbagai sektor yang berperan penting dalam mendukung ketahanan pangan.

     

    Masing-masing sektor itu, kata Dandim, ialah sektor pertanian, peternakan dan perikanan. Semua sektor itu, beroperasi secara terpadu dan terintegrasi.

     

    “Peningkatan ketahanan pangan ini melibatkan semua pihak, tanpa terkecuali masyarakat dan Dinas terkait, ” jelasnya. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Persit Kodim Lamongan Optimalkan Fungsi...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil Sambeng Kebut RTLH

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL

    Ikuti Kami